π BERBAGI SEMBAKO π
Hay semuanya… disini aku akan sedikit sharing tentang
pengalamanku ketika berbagi sembako di sebuah vihara dalam rangka memenuhi
tugas salah satu mata kuliahku. Tak bisa dipungkiri di tengah kondisi pandemi
wabah virus corona (Covid-19), maka kesadaran banyak pihak sangat diharapkan,
termasuk memberikan perhatian bagi sesama. Terlebih bagi yang terdampak seiring
merebaknya virus tersebut. Wujud perhatian antar sesama ini juga ditunjukkan oleh kegiatan mahasiswa Politeknik Katolik
Mangunwijaya ini dimana tergerak untuk memberikan sembako berupa makanan kepada
penjaga vihara yang berada di tempat tersebut.
Sembako berupa makanan yang kami siapkan untuk
dibagikan kepada warga yang terdampak Covid-19.Terutama bagi mereka yang
penghasilan ekonominya masih kurang. Bala bantuan berupa makanan lebih kami
fokuskan untuk warga yang di tengah kondisi pandemic Covid-19, terdampak secara
ekonominya.“Meskipun paket bahan pokok yang saya bagikan tidak seberapa, namun
mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi warga,”tuturnya lagi. Kami merasa prihatin
dengan kondisi kian merebaknya penyebaran virus corona tersebut. Terlebih
pandemi itu terasa berdampak langsung terhadap kehidupan masyarakat.
Dilemastis memang kondisi ini, disisi lain mereka
harus mengikuti anjuran pemerintah untuk menerapkan sosial dan physical
distancing yakni tetap di rumah dan menjaga jarak, disatu sisi mereka juga
mencari nafkah. Kami sedikit mendengar cerita bagaimana warga pada strata
ekonomi ke bawah, yang mengeluhkan kondisi ini. “Maka dari itu kami akan berupaya
meringankan beban masyarakat. Salah satunya menyediakan sembako berupa makanan.
Semoga ini dapat membantu meringankan dan bermanfaat, tentunya kita yang
memiliki keadaan ekonomi yang lebih baik hrus bersyukur jika mengingat mereka
yang kekurangan sangat sulit mendapat makanan, dan tentunya uluran tangan kita
sangat dibutuhkan bagi mereka yang kekurangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar